Kemajuan suatu negara dan bangsa sangat dibutuhkan untuk mencapai kehidupan yang sejahtera dan berkemakmuran. Kemajuan itu sendiri harus ditopang oleh berbagai bidang kehidupan berbangsa dan bernegara.
Indonesia adalah negara dengan berbagai macam budaya dan agama. Pendiri Republik Indoesia telah mencetuskan Bhineka Tunggal Ika sebagai wadah pemersatu. Namun demikian, dalam perjalannya ide ini mulai terkikis oleh berbagai macam kepentingan.
Bhineka Tunggal Ika yang selama ini diyakini dapat menjadi solusi perpecahan dikalangan anak bangsa perlu didukung oleh wadah mikro sebagai ujung tombaknya. Salah satu wadah yang mungkin bisa menjadi tolak ukurnya ialah Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB).